Review : Hobbyboss 1/48 MiG-17F Fresco C

Hobbyboss 1/48 MiG-17F Fresco C
MiG-15 adalah fighter Soviet yang sangat bagus, mendominasi udara diatas korea sampai F-86 datang. MiG-15 luar biasa lincah, namun agak payah di kecepatan tinggi. Menyadari bahwa pertempuran masa depan akan terjadi di kecepatan lebih tinggi, para disainer MiG memutar otak untuk membuat fighter yang tetap lincah namun lebih cepat dari MiG-15, hasilnya adalah MiG-17.


MiG-17 dikembangkan dari MiG-15. Sayap dibuat lebih tipis dan dipasang dengan sudut lebih tajam, mengurangi drag di kecepatan tinggi. Wing fence ditambah dan diperbaiki untuk menjaga keteraturan aliran udara diatas sayap. Ekor didisain ulang agar lebih optimum untuk kecepatan lebih tinggi. MiG-17 versi awal masih menggunakan mesin VK-1 yang sama dengan MiG-15, namun kemudian di upgrade menjadi VK-1F yang dilengkapi afterburner. Drag lebih kecil dan thrust lebih tinggi membuat MiG-17 lebih cepat dari pendahulunya.

MiG-17 bertempur dalam berbagai konflik mulai dari timur tengah sampai ke Vietnam. Pada perang Vietnam sebenarnya MiG-21 yang supersonic sudah tersedia, dan lawannya pun memakai F-4 Phantom yang juga supersonic. Namun pada masa ini teknologi dan taktik pertempuran BVR masih belum matang. Sehingga pertempuran banyak berlangsung di jarak dekat dan kecepatan lebih rendah, area dimana MiG-17 sangat mematikan.  

Hobbyboss 1/48 MiG-17F Fresco C
Hobbyboss 1/48 MiG-17F parts
 
Hobbyboss 1/48 MiG-17F detail
Hobbyboss 1/48 MiG-17F canopy
Hobbyboss menyediakan cukup banyak parts untuk membuat model detail MiG-17 skala 1/48 berukuran sekitar 236x201mm. Di dalam kotak tersedia 7 sprue styrene abu-abu dan dua clear sprue. Setiap dua sprue dibungkus dalam kantong pelindung masing-masing, mencegah kerusakan akibat gesekan antar sprue saat pengiriman. Part plastik dicetak dengan rapi, panel line sudah beraliran recessed. Satu kelemahan yang kami tangkap adalah canopy yang agak tebal, tapi masih layak pakai terutama dalam pose canopy tertutup.
 
Hobbyboss 1/48 MiG-17F cockpit side panel
Perakitan dimulai dari kokpit. Ejection seat terdiri dari 3 part yang cukup detail. Instrument panel menggunakan relief yang perlu di cat. Side panel terlihat cukup ramai, diperkaya relief detail yang akan terlihat sangat bagus setelah di cat.
 
Hobbyboss 1/48 MiG-17F engine
Kit ini diperkaya dengan mesin utuh. Combustion chamber dan afterburner VK-1F terlihat sangat detail. Tapi sepertinya Hobbyboss menyerahkan cara menampilkan mesin kepada kreatifitas modeler. Hobbyboss menyediakan fuselage utuh untuk membuat MiG-17 utuh yang rapi tapi mengubur semua detail cantik mesin. Untungnya di sisi dalam fuselage sudah tercetak sedikit detail rangka internal. Modeler senior bisa berkreasi membuat diorama MiG-17 sedang service mesin, mungkin bisa ditambah scratch build engine dolly. Atau dengan bermodalkan foto referensi, beberapa panel bisa dibuka, menunjukkan sedikit detil mesin didalamnya. 
 
Hobbyboss 1/48 MiG-17F wing
Hobbyboss 1/48 MiG-17F flaps

Bentuk airframe MiG-17 memang sederhana. Hobbyboss menambah daya tarik dengan flaps yang bisa dipasang dengan posisi terbuka, tentu saja dengan detail rangka internalnya. Aileron dan elevator juga disediakan dalam part terpisah.
 
Hobbyboss 1/48 MiG-17F landing wheel
Salah satu pekerjaan yang terlihat mudah tapi sebenarnya cukup sulit dikerjakan saat membat model pesawat adalah mengecat roda pendarat. Batas warna antara ban dan velg harus dicat dengan lingkaran sempurna. Sedikit saja meleset akan merusak tampilan model secara keseluruhan. Hobbyboss punya solusi bagus untuk masalah ini, ban dan velg (sisi luar) disediakan dalam part terpisah. Keduanya bisa di cat sendiri-sendiri, lalu di-lem belakangan, menghasilkan demarkasi warna sempurna dengan mudah.
 
Hobbyboss 1/48 MiG-17F load out
Hobbyboss menyediakan sepasang drop tank untuk dipasang dibawah sayap. Detail pylon yang unik ditangkap dengan cukup baik. Pada inboard station tersedia pilihan untuk memasang tabung peluncur roket atau bom FAB-250.

Tersedia tiga pilihan marking, yaitu Soviet, Jerman Timur, dan Vietnam Utara.

Overall kit MiG-17 ini memang belum sempurna. Canopy agak tebal dan sepertinya fitting cukup menantang. Namun Hobbyboss menyediakan banyak fitur bagus pada kit ini seperti cockpit detail, full engine, open flaps, dan banyak pilihan load out. Recommended bagi modeler yang sabar mengatasi tantangan dan punya kreativitas tinggi untuk memanfaatkan detail internal yang cukup baik.  

Silahkan kunjungi toko kami www.rumahmokit.com untuk memiliki kit ini dengan mudah, Terimakasih. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar